Korea? Adakah anak muda yang belum pernah mendengar Negara korea? Sepertinya sebagian besar anak muda jaman sekarang sudah akrab dengan segala sesuatu yang berhubungan dengan korea. Mulai dari artis-artis, girlband dan boyband yang bertalenta, makanan khas korea, bahkan fashion korea yang sekarang tengah menjadi perhatian mata dunia. Semua hal tersebut telah akrab dengan kehidupan anak muda jaman sekarang. Sehingga, sampai-sampai fashion ala korea telah banyak mempengaruhi gaya fashion anak muda jaman sekarang. Seperti yang kita tahu, gaya fashion ala korea memang modern dan selalu menarik apalagi jika dipadu padankan dengan make up yang cute, natural dan manis. Nah, sekarang, jika anda benar-benar pecinta gaya korea, mari kita intip tips fashion ala korea untuk tampil sempurna, seesempurna para bintang korea.
Tentukan gaya fashion
Tips fashion ala korea yang pertama adalah menentukan gaya fashion. Maksudnya adalah, gaya seperti apa yang akan anda pilih, apakan ingin berpenampilan ala korea yang simple dan manis seperti gaya Park Shin Hye, atau ingin berpenampilan yang girlydan sweet seperti penampilannya Suzzy salah satu group girlband Miss A. Itu pilihan anda. Yang pasti, jika anda ingin tampil seperti gaya korea yang simple, maka anda cukup memilih celana jeans di padukan dengan kaos dan denim warna-warni serta make up yang tidak terlalu mencolok untuk sebuah gaya casual. Kemudian jika anda memilih memakai gaun, maka anda bisa memilih gaun yang tidak terlalu banyak aksesories, cukup dengan gaun yang panjangnya tidak menutupi seluruh bagian lutut. Dan jika anda akhirnya memilih gaya fashion ala Suzzy (miss A) yang cantik maka anda bisa memilih menggunakan fashion seperti rok mini, jaket kulit, yukensi atau celana pendek diatas lutut dengan blazers warna warni. Selain itu perlu berbagai aksesoris pendukung seperti gelang kalung dan sebagainya. Yang paling penting, pilihlah salah satu model korea yang sesuai dengan style anda. Terlalu banyak model yang anda pilih bisa membuat style karakter anda berantakan. Tentukan satu dan ikuti gayanya.
Gunakan wedges atau high heels
Tips fashion ala korea yang kedua adalah dengan memakai high heels atau wedges. Ini merupakan cara ampuh untuk menunjang penampilan anda agar terlihat tinggi semampai. Jika anda memakai rok mini yang dipadu padankan dengan high heels atau wedges maka anda benar-benar masuk dalam gaya korea. Wedges maupun high heelsakan terus ada dalam dunia fashion ala korea.
Perhatikan gaya rambut
Ada satu hal lagi yang perlu diperhatikan untuk mengikuti fashion ala korea, yaitu tatanan rambut. Jika pemilihan jenis baju dan jenis alas kaki sudah ditentukan, maka saatnya untuk menyempurnakannya dengan mengepaskan gaya rambut ala korea di rambut anda. Korea memiliki gaya rambut yang simple tapi anggun. Kebanyakan gaya rambut korea diwarna pirang tetapi ada juga yang hitam, sedangkan gaya potongannya bermacam-macam. Rambut yang panjang biasanya tergerai dengan sedikit sentuhan keriting gantung yang menawan, selain itu ada juga gaya rambut potong sebahu yang semakin mempercantik ukuran leher yang jenjang. Semuanya bisa anda jadikan pilihan, yang terpenting sesuai dengan selera dan gaya anda.
Nah, jika anda pecinta korea, beruntunglah karena saat ini, banyak grosir-grosir pakaian yang menawarkan pakaian gaya korea. Mulai dari kaos gaya korea, blazers cantik, gaun, celana bahkan hampir semua jenis fashion ala korea tersedia. Jadi anda bisa mendapatkannya dengan mudah. Anda hanya perlu menganggarkan sebagian uang anda untuk membeli berbagai fashion ala korea. Mengikuti fashion gaya korea adalah hal yang wajar bagi anda yang memang pecinta korea, semoga tips fashion ala korea ini bisa membantu anda untuk tampil sempurna.
Sumber : http://blog.shopious.com/fashion-tips/tips-fashion-ala-korea-untuk-pecinta-korean-style
Tidak ada komentar:
Posting Komentar